Kamis, 04 Oktober 2018

5 MASJID LEGENDARIS DI GRESIK


1.       Masjid Pesucinan
(Foto : Andy Buchori)

Masjid Pesucinan didirikan oleh Syaikh Maulana Malik Ibrahim pada tahun 1404 Masehi.  Masjid ini juga digunakan oleh Syaikh Maulana Malik Ibrahim untuk mengedukasi masyarakat seputar teknik irigasi dalam pengelolahan sawah maupun tambak.

2.       Masjid Jamik Gresik

Masjid Jamik Gresik didirikan oleh Syaikh Maulana Malik Ibrahim sekitar abad ke-14 Masehi. Masjid ini mengalami perluasan dan pembangunan beberapa kali, puncaknya pada tahun 1600 Masehi dimasa K.R.T. Poesponegoro.
Beberapa tokoh memusatkan dakwahnya disini diantaranya Syaikh Maulana Malik Ibrahim (Sunan Gresik), Sayyid Ali Murtadlo (Sunan Gisik), Habib Alwi bin Hasyim Assegaf, Habib Abu Bakar bin Muhammad Assegaf, KH. Zubair (Mustasyar PBNU Pertama).

3.       Masjid Sunan Giri
(Foto : @mcardi_yaqin)

Masjid Sunan Giri didirikan oleh Syaikh Maulana Ainul Yaqin (Sunan Giri). Didirikan pada tahun 1476 Masehi (1399 Saka), serta mengalami renovaasi sebanyak 5 kali. Pada mulanya Masjid Sunan Giri dibangun di bukit Kedaton (Giri Kedaton).
Pada tahun 1544 Masehi salah satu cucu Sunan Giri yang bernama Nyi Ageng Kebunan berinisiatif memindahkan Masjid Sunan Giri ke bukit dekat makam Sunan Giri.

4.       Masjid Sunan Dalem

Masjid Sunan Dalem didirikan oleh Syaikh Maulana Zainal Abidin (Sunan Dalem). Didirikan pada tahun 1539 Masehi (1461 Saka). Menurut sebuah riwayat, masjid ini dibangun secara bersama – sama tidak lebih dari semalam. Masjid Sunan Dalem dijadikan sebagai pusat dakwah Sunan Dalem yang kala itu tinggal di Desa Gumeno.

5.       Masjid Kanjeng Sepuh
(Foto : @rifqitaufiq14)

Masjid Kanjeng Sepuh didirikan olehRaden Kromo Widjojo dan dilanjutkan oleh Raden Adipati Soeryodiningrat (Kanjeng Sepuh). Didirikan pada tahun 1758 Msehi (1178 Hijriyah). Bangunan ini terbagi beberapa ruang diantaranya Liwan, Pawastren, Mighrab, Mimbar, Atap, dan Menara

Berikut manfaat kopi biji kurma Kobiku, klik disini
Untuk pemesanan? Silahkan klik disini atau menghubungi WA kami 085749647467

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

BTemplates.com

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.